FAM TRIP JOURNALIST OMAN KE PADANG

DPD ASATI Sumatera Barat di percaya menangani delegasi dan tours operator Fam Trip ke Padang yang diadakan dari tanggal 6 S/D 13 October 2018. Kata Padang bagi orang Indonesia adalah kata yang tidak asing dan identik dengan Rumah Makan Padang atau Minang, terdapat hampir diseluruh pelosok Nusantara dan Mancanegara, Rumah Makan Padang dengan rendang yang pernah mendapat A Awards sebagai makanan paling enak di dunia.

Baru – baru ini rombongan Journalist dari Oman hadir di tanah Minang yang dibawa langsung oleh KBRI  didampingi Virnaia Rikaryanto dan Kementerian Pariwisata di dampingi oleh Lilis Kabid Timur Tengah. kedatangan kunjungan ke Sumatera Barat dari KBRI Oman telah mempercayai ASATI untuk mengatur seluruh kegiatan selama di Sumatera Barat,

Kunjungan Ke Gubernur Propinsi Sumbar

Gunermur Sumatera Barat menyambut rombongan dari Oman dirumah dinas dengan santai dan bersahaja  santap malam bersama Gubernur. Gubernur dalam pertemuan tersebut menyampaikan,  pertumbuhan pariwisata di Sumatera Barat sangat pesat, sarana dan prasarana dari tahun ke tahun senantiasa ditingkatkan, hotel berbintang 5 sudah ada di Sumbar dan bahkan event internasional pun telah dilaksanakan di Sumbar seperti ; Tour de Singkarak Pemerintah Propinsi mencanangkan Pariwisata menjadi prioritas pembangun di Sumatera Barat diharapkan bahwa dengan kunjungan ini dapat diwartakan tentang potensi wisata di Sumatera Barat, dengan real condition sebagaimana yang di lihat dan dirasakan secara langsung

Walikota Padang Berhasil Memberikan Total Satisfaction and Care

Kehadiran Journalist Oman tentu disambut baik Pemerintah Propinsi Sumatera Barat dan Pemerintah Daerah Kota Padang, seluruh delegasi disambut kedua Pemerintah Daerah Gubernur Sumbar  Irwan Prayitno dan Walikota Padang Mahyeldi Anaharusllah. Walikota sebagai host menyuguhkan coffee morning dirumah dinas ketika delegasi  Oman berkunjung ke Walikota. Walikota  senantiasa memberikan perhatian dan dukungan atas segala keperluan dan memberikan pelayanan yang sangat luar biasa sehingga peserta merasa sangat puas terhadap pelayanan yang diberikan oleh Pemerintah Daerah maupun stakeholder pariwisata.

Perserta mulai tiba di Bandara Minangkabau International Airport disambut oleh Anggota ASATI dengan tarian selamat datang dan malam hari disuguhkan santap malam bersama Gubernur. dan tidak mau ketinggalan Walikota juga  menyambut dengan coffee morning ketika rombongan melakukan courtesy visit ke Walikota.

 ASATI Sumatera Barat Sungguh Luar Biasa

Sempat mengejutkan ASATI yang selama ini dianggap sebagai Assosiasi Biro Perjalanan yang tiidak diakui bahkan kemungkinan ilegal tapi tiba – tiba dipercaya tingkat KBRI dan Pemerintah Daerah baik Propinsi maupun Kota untuk melayani dan mengatur seluruh kegiatan delegasi dari Oman datang ke Padang, tentu ini cukup mengejutkan, karena tekanan terhadap ASATI cukup keras dari Assosiasi sejinis yang sudah lebih lama exist, dan tokoh – tokohnya berada di Padang tapi ASATI dipercaya mengatur seluruh pola perjalanan dan kegiatan delagasi setingkat duta  / International. bravo ASATI DPD Sumatera Barat dikenal begitu aktive dan senantiasa menunjukan existensinya dalam perannya membangun pariwisata Sumatera Barat, Demikian diutarakan oleh Sekjen DPP ASATI Alan Dikusnata, ” Bukan Nama Besarnya Tapi Peran yang selama ini dikontribusikan ke daerah Sumatera Barat ”

Selama peserta di Sumatera Barat dari tanggal 6 sampai dengan 13 Oktober 2018, rombongan disambut dan diajak berkunjung oleh para anggota ASATI keberbagai potensi wisata baik alam maupun seni dan budaya, perserta diajak berkunjung ke Sawalunto; Tanah Datar; Istana Pangaruyung; tentu tidak ketinggalan Bukit TInggi; melihat Kota Sawalunto dari ketinggian melalui Puncak Cemara;  Pulau Harapan, serta mengunjungi Mesjid Raya Sumbar.  Kehadiran Delegasi Oman menunjukan: Sumatera Barat menjadi  satu bukti bahwa kota Padang masih menyimpan begitu banyak pesona bagi para wisatawan. Seakan tak perna habis tempat wisata di Sumatra Barat menyediahkan potensi wisata yang mengagumkan. Pulau Harapan memiliki pesona alam yang tak perlu diragukan lagi, terdiri dari teluk, laut, hutan mangrove, pantai hingga gugusan kepulauan. Sehingga Pulau ini menjadi cukup populer di salah satu detinasi wisata favorit bagi delegasi .

Peserta dari Oman merasa kagum terhadap distinasi dan seni budaya Sumatera Barat, merasa hijaunya alam Sumatera Barat, Lemah Lembutnya masyarakt, bentuk architecture yang cantik,  serta nikmatnya culinary Padang, kesemuanya membuat suatu kenangan yang tak terlupakan dan berkeingian kembali ke Sumatera Barat dan mewartakan kepada public Oman, Padang / Sumbar sungguh elok dan rancakbanak. dengan melalui Fam Trip ini Sumatera Barat mengharapkan mampu memberikan kontribusi kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia.

Share with:


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Contact Us

Give us a call or fill in the form below and we will contact you. We endeavor to answer all inquiries within 24 hours on business days.
Please enable JavaScript in your browser to complete this form.
Translate »